Rabu, 03 April 2024

Apakah Efektif Pemasangan CCTV di area publik yang Ramai? Cek Di sini

Penggunaan CCTV outdoor memang cara tepat untuk menghindari dari hal-hal yang tidak diinginkan, salah satunya adalah terjadinya tindak kejahatan. Penggunaan kamera pengawas di area publik, membantu berbagai pihak untuk dapat mendapatkan jaminan keamanan hingga menjadi barang bukti untuk menyelesaikan kejahatan.

Namun, sebelum memasang kamera untuk di luar ruangan, Anda juga perlu memetakan terlebih dahulu lingkungan atau area yang akan dipasang kamera. Melalui cara ini, Anda dan tim dapat mengetahui dengan lebih baik, titik mana saja yang bisa dipasang kamera. Hal ini juga menjadi salah satu solusi untuk menghindari adanya blind spot (titik buta) pada kamera pengawas.


Image


Jika hal tersebut telah Anda lakukan, cobalah untuk mencari tahu tentang rekomendasi CCTV terbaik khususnya yang cocok untuk area publik dengan cakupan pemantauan yang lebih luas. Ini dikarenakan, agar Anda mendapatkan produk sesuai kebutuhan dengan kualitas terbaik di kelasnya. 


Meskipun demikian, tak sedikit juga yang mempertanyakan apakah pemasangan CCTV outdoor ini efektif atau tidak jika di pasang di area publik. 


Efektivitas Pemasangan CCTV Outdoor di Area Publik

Tentu tidak salah memiliki pertanyaan seperti di atas. Sebab jika dilihat, area publik umumnya memiliki kawasan yang sangat luas dan banyak orang dengan berbagai aktivitasnya. Mari kita lihat bersama, apa efektivitas penggunaan CCTV outdoor di area publik yang cenderung ramai.


Di beberapa kota besar, khususnya di luar negeri pun telah menggunakan kamera pengawas pada area publik. Dari adanya pemasangan kamera tersebut, tak sedikit yang mengatakan jika kamera pengawas tersebut tidak terlalu memberikan efek penekanan angka kriminalitas. 


Namun, banyak juga yang menyampaikan jika angka kejahatan pada area publik, misalnya pada taman kota, dapat menekan angka kriminalitas. Dari dua pendapat yang berbeda ini, ternyata ada beberapa faktor yang mempengaruhi, salah satunya adalah kecepatan atau kesigapan aparat penegak hukum dalam menindaklanjuti hasil rekaman dari kamera tersebut. 


Dengan demikian, juga bisa Anda lihat, bahwa efektivitas penggunaan CCTV outdoor  ini tidak bisa berdiri sendiri. Sebab, kamera ini hanya benda yang dapat digunakan sebagai alat bantu. Upaya pencegahan tentu sangat bisa dilakukan dengan pemantauan secara teliti dan aksi yang sigap dari hasil rekaman kamera.


Banyak pihak dari masyarakat yang juga kurang setuju dengan adanya pemasangan kamera pengawas di area publik, karena dirasa dapat mengganggu privasi seseorang. Namun, Anda tidak perlu khawatir, bahwa hal ini pun telah diatur dalam UU ITE pasal 26, bahwa jika seseorang merasa terganggu atau dilanggar hak privasinya dapat mengajukan gugatan. 


Pemerintah Indonesia sendiri, juga mengatakan jika keberadaan CCTV outdoor dapat membantu mengatasi masalah pelanggaran lalu lintas. Hal ini juga akan semakin membantu pihak aparat, jika menggunakan produk rekomendasi kamera pengawas terbaik dan khusus untuk luar ruangan.

Alasan Pemasangan CCTV Outdoor di Area Publik Sangat Efektif

Pro dan kontra pemasangan CCTV pada area publik masih terus berlangsung sampai saat ini. Sedikit informasi, bahwa setiap negara memiliki aturan tersendiri mengenai proses pemasangan kamera ini di area publik. 


Meskipun demikian, jika proses pemasangan CCTV ini dilakukan sesuai dengan tepat berdasarkan prosedur hukum yang berlaku, maka seharusnya tidak ada hak-hak masyarakat yang dilanggar. Nah, kesimpulan dari efektivitas pemasangan CCTV pada area publik, adalah sebagai berikut : 

  • Memberikan jaminan keamanan pada masyarakat

Dengan menggunakan rekomendasi CCTV terbaik, masyarakat dapat mendapatkan jaminan rasa aman dan merasa mendapatkan perlindungan. Ini juga dikarenakan karena semua pergerakan manusia dapat terekam dengan baik dan jelas. 

  • Melakukan pengawasan setiap saat 

Melakukan pengawasan adalah salah satu manfaat utama dari penggunaan kamera pengawas di area publik. Jika Anda menggunakan kamera luar ruangan yang terbaik, maka membantu pihak keamanan untuk mengawasi setiap sudut area publik dengan lebih optimal.

  • Membantu aparat dalam menangani berbagai tindak kejahatan 

Seperti yang telah disampaikan sebelumnya, bahwa hasil rekaman pada kamera pengawas dapat dijadikan sebagai salah satu alat bukti untuk sebuah tindak kejahatan. Dengan adanya bukti yang nyata dan jelas, maka berbagai tindak kejahatan juga dapat ditangani dengan lebih baik sesuai dengan prosedur yang ada.



Image 


Nah, untuk membantu Anda mendapatkan kamera luar ruangan yang berkualitas, ada satu rekomendasi CCTV terbaik yang dapat dipasang di area publik yang ramai, seperti di jalan besar atau taman kota.


CCTV outdoor terbaik itu adalah Hikvision AcuSense. Salah satu alasannya adalah karena Hikvision AcuSense mampu memberikan hasil rekaman yang akurat. Rekaman gambar yang akurat ini tentu sangat penting, mengingat area publik itu sangat luas dan ramai.


Teknologi AcuSense yang digunakan oleh Hikvision membantu merekam secara real time, sehingga sangat mudah membedakan benda sesuai dengan jenisnya, apakah itu orang, barang, binatang hingga kendaraan yang berjalan dengan jelas. 


Dengan demikian, pihak keamanan atau aparat penegak hukum tentu akan lebih mudah dalam mengamati semua pergerakan semua elemen dalam rekaman selama 24 jam. Sebagai rekomendasi CCTV terbaik, Hikvision AcuSense ini juga sangat tahan terhadap cuaca ekstrim di luar ruangan, seperti cuaca dingin hingga cuaca yang sangat panas. 


Mengingat ada banyak kegiatan di area publik, maka Hikvision AcuSense sangat cocok digunakan untuk meningkatkan keamanan di area terbuka. Jika Anda ingin mendapatkan informasi yang lebih detail mengenai rekomendasi CCTV terbaik ini, Anda bisa membacanya di sini.



Add Comments

Terimakasih sudah berkunjung dan meninggalkan komentar. Mohon maaf komentarnya dimoderasi, oiya kalau komentarnya ada link hidup dengan berat hati saya hapus komentarnya yah.
EmoticonEmoticon