Sabtu, 08 Juni 2024

Akupunktur Facelift untuk Kesehatan & Kecantikan Kulit Wajah

Bismillah, 

"Iih, apa nggak sakit itu banyak sekali jarum di wajah?"

"iih linu pisan"

"iih itu kenapa banyak banget jarum, pasti sakit"

Dan banyak lagi komentar lainnya ketika saya update status WA dengan foto sedang akupuntur facelift. 

Dan begitu saya jawab, "Nggak sakit kok" 

Mereka hampir kompakan menjawab "ah bohong!" 

Padahal saya beneran tidak merasakan rasa sakit loh ketika ratusan jarum itu bertengger di wajah. Paling cuman serasa digigit semut saja, itu pun hanya satu atau dua tusukan pada jerawat. Lainnya, aman karena sebelum dilakukan akupuntur facelift ini kan dilakukan anestesi terlebih dulu. 




Akupunktur facelift

Ada yang pernah dengar atau bahkan sudah rutin melakukan akupunktur facelift? 

Akupunktur facelift / Akupunktur wajah ini punya teknik yang menurut saya unik loh, dengan teknik menyilang rapi hampir mirip sirip ikan, ternyata bahwa tujuannya untuk merapatkan kembali otot - otot wajah yang kendur. Oh, berarti tujuan akunpunktur facelift ini bukan semata untuk kecantikan (membuat tirus, hancurkan lemakya) bisa juga untuk kesehatan seperti pencegahan bell spalsy, vertgio, migrain, sakit gigi, rhinitis alergi, sinusitis dan lainnya. Karena semua titik kena, jadi bisa juga membantu merangsang pertumbuhan collagen pada wajah, so bikin kulit lebih kenyal dan lembab. Perawatan alami, bonusnya banyak. 

Bahkan yah, sekarang tuh akunpunktur facelift ini menjadi pilihan loh untuk mencegah penuaan dini, yang hasilnya memuaskan dengan risiko yang lebih sedikit ketimbang operasi plastik. 

Akunpunktur, salah satu pengobatan tradisional yang berasal dari China, dengan menggunakan jarum yang ditusukkan pada titik tertentu, untuk alirkan energi positif. 

Maju pesat sekali teknik pengobatan tradisional China ini, bukan hanya untuk kesehatan namun juga untuk kecantikan, bisa mencegah penuaan dini.



Manfaat lain dari akunpunktur facelift, diantaranya : 

✔ Mencerahkan kulit 

Teknik akunpunktur ini sangat dipercaya bisa mencerahkan kulit wajah dan membuat  lebih segar. 

✔ Hilangkan garis - garis halus pada wajah 

Kerutan dan garis - garis halus membuat kulit menjadi tampak lebih tua, ini terjadi karena kerusakan otot - otot pada daerah wajah seiring dengan bertambahnya usia. Nah dengan rutin facelift akunpunktur ini bisa merelaksasi otot dan membuat garis - garisnya hilang. 

✔ Menstimulasi pembentukan kolagen 

Rutin facelift akunpunktur menstimulasi produksi kolagen di dalam kulit. Kolagen itu penting dalam perannya menjaga kulit supaya tetap kencang dan juga kenyal. 

✔ Menjaga tekstur kulit 

Fungsi kulit salah satunya adalah untuk membuang sisa - sisa racun dalam tubuh (detoksifikasi), jadi semakin banyak racun dalam tubuh dalam tubuh, maka kulit akan semakin tidak sehat. Akunpunktur ini akan tingkatkan sirkulasi dan fungsi detoksifikasi, menjadikan kulit lebih sehat. 

✔Hilangkan stress

Facelift akunpunktur ini juga bisa menekan hormon stress dalam tubuh loh, jadi membuat lebih behagia dan nampak awet muda. 

✔Seimbangkan hormon 

Facelift akunpunktur juga bisa seimbangkan hormon, jadi no more lagi tuh jerawat ketika jelang menstruasi. 

✔Perbaiki kualitas tidur

Tidur yang cukup dan berkualitas itu membuat kulit regenerasi dengan optimal. Facelift akunpunktur ini juga bisa memperbaiki kualitas tidur, jadi tubuh bisa bekerja lebih maksimal terutama untuk mempercantik kulit. 




Dan masih banyak manfaat lainnya untuk membuat kulit dan tubuh menjadi lebih sehat. Tapi ingat, harus rutin dilakukan ya.


Untuk yang ingin mencoba facelift akunpunktur ini bisa langsung hubungan Teh Bertha yah. Akunpunktur facelift sama teh Bertha mah tangannya halus, jadi beneran loh nggak terasa pas jarum ditusukkan ke kulit wajah. Karena sebelum melakukan teknik itu dilakukan dulu anestesi sebanyak dua sampai tiga kali, tergantung kekebalan kulitnya juga. Ada juga loh yang anestesi sekali langsung cus, dan ada juga yang tanpa anestesi. Kalau saya kemarin anestesinya sampai tiga kali.


BERTHA

WA : +62 812-2192-9211 

IG : https://www.instagram.com/bertha_de_cyto/ 



Sampai jumpa pada postingan selanjutnya, 

Tian lustiana 

Add Comments

Terimakasih sudah berkunjung dan meninggalkan komentar. Mohon maaf komentarnya dimoderasi, oiya kalau komentarnya ada link hidup dengan berat hati saya hapus komentarnya yah.
EmoticonEmoticon