Sabtu, 16 September 2023

Review Drama korea : The Good Bad Mother

The Good Bad Mother. 
Ada yang pernah nonton drama ini? 
Begitu melihat sekilas saja saya kok jadi penasaran yah, karena menurut beberapa review yang saya baca, drama ini bikin banjir air mata loh. Makin penasaran deh, akhirnya saya memutuskan untuk menonton drama 14 episode ini dalam waktu 3 hari. 


Drama the Good Bad Mother ini diperankan oleh Ra Mi-ran, yang berperan menjadi ibu di Reply 1988, ada Lee Do Hyun si anak ganteng yang aktingnya luar biasa ini, perpaduan akting ibu dan anak ini bikin penasaran loh. 




Drama yang terbilang baru, rilis 26 April 2023. Menceritakan tentang hubungan seorang ibu dan anak yang menyentuh banget, juga hubungan dengan tetangga di sebuah desa yang yang hangat dan indah, menurut saya ini drama sangat layak ditonton, bagus banget. 

Oiya, teman - teman bisa nonton drama yang disutradarai Sim Na-Yeon dan ditulis oleh Bae Se-young ini di Netflix. 


The Good Bad Mother , Kisah dan Kasih sayang ibu dan anak 


Menceritakan tentang hidup seorang ibu bernama Young-Soon (Ra Mi-Ran), ditinggalkan suaminya ketika ia mengandung anaknya, dan harus membesarkan anaknya sendirian. Sepeninggal suaminya, Young Soon pindah ke desa Jouri dan membangun peternakan babi  peninggalan suaminya yang sempat terbakar, untuk menghidupi kebutuhan dia dan anaknya Kang Ho (Do Hyuhn). 


Membesarkan anak seorang diri tidak lah mudah, namun Young Soon bertekad untuk menjadikan anaknya manusia yang lebih baik dan tidak ingin alami kesulitan seperti diri dan suaminya. Sikapnya itu membuat Young soon menjadi tegas dan ketat serta keras mendidik Kang Ho, membuat hubungan ibu dan anak itu kurang harmonis dan nampak tegang. 




Kang Ho pun tumbuh dewasa, sesuai impian ibunya Kang Ho menjadi seorang Jaksa. Namun Kang Ho menjelma menjadi seorang Jaksa yang berhati dingin, sibuk dan berambisi mengejar karirnya. Kang Ho menyimpan banyak rahasia dalam perjalanan hidupnya, itu yang membuat ia memutuskan hubungannya dengan sang ibu, demi menjadi anak dari seorang pria kaya di Seoul. 


Duh kasian ya padahal ibunya sudah menyiapkan banyak makanan dan pesta loh untuk menyambut kepulangan Kang Ho, tapi Kang Ho malah pulang untuk memutuskan hubungannya dengan sang ibu, hiks sedih. 


Namun dalam perjalanan ke Seoul, Kang Ho alami kecelakaan dan membuat dirinya menjadi kembali seperti anak kecil, Kang Ho terpaksa pulang ke ibunya dan memulai kehidupan baru dengan sang ibu. 



Kang Ho dan ibunya tinggal di desa Jouri, sebuah desa yang mana para penduduknya ramah dan juga kepo, kadang saya tertawa melihat kelakuan kocak para penduduknya. Dari mulai kepala desa yang punya isteri selalu maskeran ini bikin ngakak. Ada juga Mi joo (diperankan Eun jin Ahn), yang lahir barengan dengan Kang Ho dan sudah mencuri hati Kang Ho. Mi Joo memiliki hati hangat dan sangat mencintai Kang Ho juga, sejak kecil sampai mereka dewasa. 



Kisah ini penuh konflik dan emosi, saya merasa drama ini tuh mengajak kita untuk menyaksikan perjalanan hidup yang memang penuh haru, antara anak dan ibu juga tentang masa kecil yang memiliki pengaruh pada kehidupan ketika dewasa. 

Akting para pemain

Saya terpukau sama akting Ra Mi ran , yang berperan sebagai ibu Kang Ho, dia yang kuat dan tegas dan juga mandiri. Kegigihannya membuat Young Soon yang dulu ceria kini harus fokus sama kehidupan anaknya, membuatnya menjadi tegas. Keren banget aktingnya. 



Akting keren ibu Kang Ho kolaborasi dengan akting Lee Do Hyun yang juga keren, dia sejak lahir dirawat sang ibu dengan penuh disiplin dan tegas, bahkan Kang Ho kecil sampai remaja tidak bisa menikmati makanan dengan sepenuh hati karena jika ia kenyang maka tidak bisa belajar karena ngantuk, Kang Ho tidak pernah merasakan kenyang, kasian. Demi belajar dan menjadi seorang Jaksa sesuai harapan sang Ibu. Namun membuat Kang Ho menjadi dingin, kerennya dia bisa berubah dari yang dingin dan cuek menjadi Kang Ho yang polos yang mentalnya seperti anak 7 tahun, kebayang gak? 


Kisah cinta Kang Ho dan Mi Joo 

Mungkin mereka memang sudah ditakdirkan bersama, seperti kata nenek Mi Joo, semua yang terjadi di dunia ini bukanlah kebetulan, sudah ada suratan takdir. Begitu pun Kang Ho dan Mi Joo yang sejak kecil saling menyukai. 


Mi Joo membersamai Kang Hoo selama belajar hukum sampai akhirnya menjadi Jaksa, dan itulah awal mula Kang Hoo meninggalkan Mi Joo. 


Tentang kasih sayang seorang ibu 


Drama ini menggambarkan bahwa kasih sayang seorang ibu sepanjang masa, tidak akan pernah hilang apapun yang terjadi. Didikan seorang ibu bisa membentuk karakter anak, ini yang saya pelajari dalam drama ini. Meskipun terlihat galak, namun seorang ibu sudah pasti peduli dan baik, melakukan semuanya untuk anaknya, untuk kebaikan anaknya. 



The Good Bad Mother ini mengajarkan kita semua untuk lebih peduli pada kekuatan cinta dan bonding antara ibu dan anak, drama ini menggambarkan kompleksnya masalah dan juga cerita yang mengharukan dan menggugah emosi. 


Penasaran sama kisahnya? Langsung saja nonton di Netflix ya, saya beneran rekomendasiin nih untuk ditonton. 


Adakah teman - teman yang sudah nonton ini? Gimana ? Nangis ga? Hehe. 


See you,

Tian lustiana


7 komentar

  1. Wah kelihatannya menarik sekali nih, Kak drama Korea yang satu ini

    BalasHapus
  2. Saya jadi ingin nonton juga nih, Kak. Apalagi pemainnya juga keren-keren

    BalasHapus
  3. Wah saya jadi penasaran nih tentang drama Korea Good Bad Mother ini

    BalasHapus
  4. Wah kebetulan sekali nih saya lagi ingin nonton drakor tapi bingung mau nonton drakor apa

    BalasHapus
  5. Bisa dijadikan referensi ketika hendak nonton drakor di Netflix niih

    BalasHapus
  6. jadi penasaran mbak, penasaran sama konfliknya kayak gimana. Bikin emosinya bukan yang gregetan gitu tapi kan mbak
    Kadang aku kalau nonton drama, kalau bertele-tele ceritanya suka aku skip skip di tengah, tapi tetep nggak mengurangi inti cerita yang aku tangkap

    BalasHapus
  7. Ini tuh Drakor yg pas udah tamat, berasa beraaat banget utk pisah 😂. Soalnya memang bikin adem pas ditonton ya mba. Sukaaaaa. Aktingnya pada keren, jalan cerita juga baguuus 👍👍. Selain thriller, aku suka Drakor dengan tema kluarga begini.

    Nonton the good bad mother itu campur aduk memang. Sedih iya, tapi pas giliran adegan warga desa, langsung adeeem nontonnya.

    BalasHapus

Terimakasih sudah berkunjung dan meninggalkan komentar. Mohon maaf komentarnya dimoderasi, oiya kalau komentarnya ada link hidup dengan berat hati saya hapus komentarnya yah.
EmoticonEmoticon