Senin, 27 Juli 2020

Seberapa Pentingkah Ilmu Dalam Kehidupan Kita

Bismillah, 

"Uang tuh bisa habis kapan saja, harta jika tidak dikelola dengan baik akan sirna. Namun bekal ilmu akan langgeng dan bisa memberikan kehidupan bagi manusia." 

Saya pernah denger ungkapan itu dari seorang kawan bapak. Saya mendengar ungkapan itu dulu, pas saya masih sekolah. Ternyata bener, saya percaya bahwa harta , uang dan kekayaan bersifat material akan sirna juga tidak dibarengi ilmu. Tetangga yang dulu kaya raya, harta berlimpah dan katanya ga akan habis sampai tujuh turunan, eh belum tiga turunan mereka hidup tidak layak setelah orang tuanya meninggal. Hartanya? Habis. Kenapa? sekokoh apapun perusahaan peninggalan orang tuanya jika anak - anaknya tidak ada yang memiliki ilmu, ya habis. 



Itu jadi contoh untuk saya pribadi, bahwa knowlegde is power. Betul kan ungkapan itu? Ilmu memang sangat penting untuk menunjang kehidupan kita, meski memang yang urus rezeki itu adalah Allah, namun menuntut ilmu dan mengamalkannya merupakan salah satu dari perintah Allah. 



Dalam surat al-Zumar ayat 9 juga dijelaskan yang artinya: “Katakanlah, adakah sama orang-orang yang mengetahui (berilmu) dengan orang-orang yang tidak mengetahui? Sesungguhnya (hanya) orang-orang yang berakallah yang dapat menerima pelajaran”.


Bahkan dalam hadist juga disebutkan : 


“Menuntut ilmu itu fardhu (wajib) bagi Muslimin dan Muslimat”. ( H.R. Bukhari dan Muslim) 


Ilmu tidak harus didapatkan dari bangku sekolah saja, banyak hal yang bisa kita lakukan untuk meraih ilmu. Ilmu duniawi dan agama memang harus balance. Karena itu yang akan menjadi pegangan hidup di masa yang akan datang. 

Dan inilah beberapa alasan kenapa ilmu (duniawi & akhirat) sangat penting untuk kehidupan kita sebagai manusia. 

Menjadi lebih baik lagi 
Belajar itu merupakan konsep tanpa batas, dimana dan kapan saja. Kita bisa mempelajari sesuatu hal dimana saja dan kapan saja, tidak terpaku pada sekolah. Setuju? Belajar tuh membuat kita menjadi lebih baik lagi, mendapatkan ilmu dan mengimplementasikan dalam kehidupan. 

Ilmu, menentukan tujuan 
Jujur, kadang saya suka lupa memotivasi diri sendiri. Kadang itulah yang menjadi hambatan yang kerap saya temui dalam hidup ini. Saya terkadang bingung, apa sih sebenernya yang harus saya pelajari. Apa sih ilmu yang bisa bermanfaat untuk hidup saya kelak. Ternyata ga bisa terpaku gitu saja, ilmu apa saja ga akan berat saya bawa jika saya mau mempelajarinya. Memperkaya wawasan gak bikin sempit malah membuat luang dan semakin banyak ilmu semakin bisa menentukan mau dibawa kemana hidup ini. Jadi yuk pelajari ilmu apapun selagi bisa dan selagi mampu, tentang dunia dan agama. 

Paham dan mengerti diri sendiri
Ilmu bisa membuat kita semakin bahagia loh, beneran. Loh kok bisa yah? Ya, soalnya dengan ilmu kita tuh bisa lebih mengerti diri sendiri, lebih paham sama diri sendiri. Kunci utama untuk hidup bahagia ya dengan memahami diri sendiri, dengan begitu kita akan bisa memahami dan mengerti orang lain. Dengan begitu hidup lebih indah dan lebih mudah dinikmati, betul? 

“To know what you know and what you do not know, that is true knowledge” 


Dan masih banyak lagi alasan lainnya,


Itulah,kenapa ilmu itu penting. Karena ilmu juga lah yang menjadi sumber dasar membentuk diri kita loh, percaya gak percaya. Jadi ilmu yang ditanamkan sejak kecil yang menjadi mindset dan tercatat dibawah alam sadar, sehingga keingetan terus sampai dewasa. Cukup berpengaruh besar bukan? 

Salah satu yang saya suka dalam mencari ilmu itu adalah sharing dengan orang lain dan membaca buku. 


Kalau menurut temen - temen, seberapa pentingkah ilmu dalam kehidupan? Sharing yuk. 




With love, 









2 komentar:

  1. semoga kita semua bisa setiap hari menjadi pribadi yang lebih baik lagi ya :D

    BalasHapus
  2. Sepakat. Kita hidup untuk mencari sebanyak-banyaknya ilmu, dan membaginya agar bermanfaat bagi orang lain. Buktinya sekarang, zaman makin canggih, jadi makin mudah untuk kita mengakses berbagai informasi yg positif. Nggak cuma itu, ilmu juga bisa kita dapet dari kehidupan sehari-hari, dan dari hal-hal kecil disekitar kita.

    Salam kenal kak Tian :)

    BalasHapus

Terimakasih sudah berkunjung dan meninggalkan komentar. Mohon maaf komentarnya dimoderasi, oiya kalau komentarnya ada link hidup dengan berat hati saya hapus komentarnya yah.